Pimpinan KPK Kunjungi BPK Untuk Kordinasi Saol Audit BPK

abadikini.com, JAKARTA – Lima pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berkunjung ke kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Rabu, (13/12015). Mereka tiba sekitar pukul 09.00 WIB.

Ketua BPK Harry Azhar Azis menerima mereka di lantai 19 gedung BPK. Saat bertemu, ia langsung menyalami para pimpinan baru KPK itu. Kelima pimpinan komisi antirasuah itu adalah Ketua KPK Agus Rahardjo dan empat wakilnya, Inspektur Jenderal Basaria Panjaitan; Alexander Marwatta; Saut Situmorang, dan Laode Muhammad Syarief.

Setelah berfoto-foto di depan wartawan, mereka memasuki ruang rapat. “Kedatangan mereka untuk perkenalan dan konsultasi,” kata staf hubungan masyarakat BPK, Wahyu Priyono. Selain Ketua BPK Harry, pejabat BPK yang menerima pimpinan KPK yaitu Wakil Ketua BPK Sapto Amal Damandari, para anggota, dan pejabat eselon I.

Wakil Ketua KPK Saut Situmorang mengatakan, KPK akan berkoordinasi mengenai audit yang biasa dilakukan BPK.
“Harapannya, dari hasil audit BPK itu kita bisa menindak lanjuti,” kata Saut.

KPK kerap mempercayakan BPK untuk melakukan penghitungan kerugian negara atas kasus yamng ditanganinya.
Selain itu, ada juga beberapa laporan yang melampirkan hasil audit BPK untuk kemudian diusut oleh KPK.

“Kalau memang dari setiap audit BPK ada unsur tindak pidana korupsinya, ada mens reanya, ada kerugian negara, ada dua bukti maka yang bersangkutan harus dihadirkan di meja adil,” ujar Saut.

Sejak awal memimpin KPK pada akhir Desember lalu, lima pimpinan KPK sudah roadshow ke sejumlah instansi dalam rangka perkenalan dan koordinasi.

Pimpinan KPK pertama kali menyambangi Mabes Polri pada 4 Januari 2015. Dilanjutkan dengan kunjungan ke Kejaksaan Agung keesokan harinya.
Kemudian, pada hari berikutnya giliran Mahkamah Konstitusi dan Komisi Yudisial yang mereka sambangi.

Dengan kunjungan tersebut, diharapkan pimpinan KPK memperoleh informasi dan gambaran kerja sama KPK dengan sejumlah instansi itu. (asep.ak)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot mega888 slot slot gacor