Susno Duadji: Tega Nian, Alat Deteksi Tsunami Palu Dicuri

Abadikini.com, JAKARTA – Mantan Kabareskrim Komisaris Jenderal (Purnawirawan) Susno Duadji menyayangkan ada pihak yang dengan sengaja mencuri alat deteksi dini tsunami, yakni buoy di beberapa daerah termasuk di Palu, Sulawesi Tengah hilang. Padahal kata Susno Indonesia sangat rawan dengan bencana tsunami

“Sunggu tega nian, alat detiksi sunami yang tersebar di beberapa tempat di laut wilayah Indonesia dicuri, padahal negara kita rawan tsunami,” kata Susno di akun twitternya, @susno2g, Selasa (2/10/2018).

Susno menuturkan, di Aceh, di Palu, maupun di tempat lain banyak yang sirna, hilang dicuri oleh tangan jahil, yang gak tau dampaknya sehingga merugikan keamanan jiwa kita semua,

“Semoga kita semua sadar untuk tidsk mencurinya, sadar untuk bersama-sama turut amankannya, demi kepentingan keamanan jiwa kita bersama,” ujarnya.

Ia meminta kepada si pelaku untuk sadar diri, sebab menurut Susno harga satu jiwa tak bisa dinilai dengan berapa harga 1 kg besi dari alat deteksi tsunami itu.

“Harga satu jiwa tak ternilai, dibanding dengan harga beberapa kilo gram (kg) besi yang dijadikan alat detsksi tsunami, sadarlah wahai si jahil,” pungkasnya.

Ilustrasi Alat Deteksi Tsunami buoy

Sebelumnya, Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan menyatakan adanya pencurian terhadap alat-alat pendeteksi gempa dan tsunami milik BMKG. Alat yang disebut buoy itu dicuri oleh orang-orang tidak bertanggung jawab.

Luhut mencontohkan, misalnya di Palu dan Aceh, alat-alat pendeteksi bencana tersebut tak luput dari pencurian oleh orang-orang tidak bertanggung jawab. Luhut menyampaikan hal tersebut terkait kejadian gempa dan tsunami di Palu pada Jumat (28/9).

“Kita ingatkan masyarakat, tolong jangan buoy-buoy itu dicuri. Jadi banyak itu di Aceh maupun di Palu sehingga early warning (peringatan dini) itu jadi bisa terlambat sampainya,” kata Luhut di kantornya, Jakarta Pusat, Senin (1/10/2018).

Orang-orang tidak bertanggung jawab itu, menurut Luhut harus memahami dampak dari dicurinya alat-alat pendeteksi bencana tersebut.

“Perlu diberitahu bahwa dampak dari dia mencuri itu barang, besar. Banyak korban yang tambah gara-gara dia,” sebutnya. (ak.sul)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot mega888 slot slot gacor