Rossi Diminta Terus Bermimpi Raih Kemenangan di MotoGP Malaysia 2019
Abadikini.com, JAKARTA – Pebalap Yamaha Valentino Rossi diminta terus bermimpi untuk bisa meraih kemenangan jelang balapan MotoGP Malaysia 2019 di Sirkuit Sepang, Minggu (3/11).
Rossi menandai balapan ke-400 pada ajang Grand Prix dengan hasil kurang memuaskan di MotoGP Australia 2019, akhir pekan lalu. Sempat memimpin balapan di Sirkuit Phillip Island, The Doctor hanya mampu finis di posisi delapan.
Hasil di MotoGP Australia membuat Rossi memperpanjang rekor tidak pernah menang. Pebalap asal Italia itu kali terakhir meraih kemenangan di MotoGP Belanda 2017 lebih dari dua tahun lalu. Rossi juga tidak pernah naik podium sejak MotoGP Amerika Serikat, 14 April 2019.
Mantan komentator MotoGP yang dikenal sebagai ‘Suara MotoGP’, Nick Harris, tidak memungkiri Rossi sudah berada di pengujung karier. Namun, Harris meyakini Rossi masih punya peluang untuk meraih kemenangan di MotoGP. Harris meminta Rossi terus bermimpi.
Harris bahkan yakin Rossi punya peluang cukup bagus untuk meraih kemenangan di MotoGP Malaysia 2019, akhir pekan ini. Musim lalu Rossi sempat memimpin balapan di Sirkuit Sepang hingga empat lap terakhir sebelum terjatuh.
“Suka atau tidak, waktu sudah hampir habis untuk Rossi untuk bisa meraih kemenangan ke-116 di Grand Prix. Tapi saat balapan memasuki GP Malaysia, untuk mengingatkan kembali 12 bulan lalu, dengan empat lap tersisa Rossi masih unggul atas Marc Marquez,” ujar Harris dikutip dari situs resmi MotoGP.
“Di tikungan pertama, Rossi terjatuh di depan lautan pendukung berwarna kuning di Rossi Grandstand. Peluang besar Rossi hilang. Minggu ini ceritanya bisa berbeda. Tetaplah bermimpi,” sambung Harris.