Berikut Promo Makan dan Bingkisan Imlek 2020 dari 9 Hotel Mewah di Jakarta
Abadikini.com, JAKARTA — Hotel-hotel di kawasan Jakarta meluncurkan paket makan spesial untuk Imlek. Makanan yang disajikan adalah makanan oriental dengan sistem makan meja atau prasmanan.
Selain paket makan juga ada bingkisan spesial Imlek yang dijual oleh hotel-hotel di Jakarta pada momen imlek ini.
Berikut adalah hotel-hotel di Jakarta dan promo Imlek 2020 yang ditawarkan ke pengunjung:
1. Holiday Inn & Suites Jakarta Gajah Mada
Penawaran spesial untuk makan malam Imlek pada 24 Januari 2020 mulai dari pukul 19.00 di dua tempat, Duta Café & Restaurant dan Harmony Grand Ballroom.
Menu Imlek yang dihidangkan diantaranya, yee sang atau biasa dikenal dengan Prosperity Toss, Sup Hipio dengan Daging Kepiting, Bebek Panggang, Pork Ribs dengan Anggur Merah, Ikan Dori Goreng dengan Saus Jeruk Bali, Puding Serai, dan masih banyak yang lainnya.
Para tamu akan dihiBur dengan penampilan barongsai, guzheng dan penampilan musik Er Hu, pesulap dan ilusionis, serta penyanyi oriental dengan live music.
Para tamu bisa menikmati makan malam sepuasnya ala buffet dengan harga terjangkau sebesar Rp 398.000++. Jika tak ingin bersantap prasmanan ada pilihan set menu 10 makanan di Harmony Grand Ballroom.
Makanan dibuat oleh koki spesialis makanan China, Toong Kah Chin.
Makanan yang disajikan terdiri dari Yee Sang, Lima Kombinasi, Fish Maw Soup dan Bamboo Mushroom (Cuk Sang) dengan Ayam, Bebek Panggang, Angsio Abalone 6 Kepala dengan Saus Pomelo, Nasi Goreng Lap Cheong & Yun Cheong di Daun Teratai, Lengkeng Kering dan Peach Gum dengan Jamur Putih, dan Kue Keranjang Cina serta Pao.
Para tamu di Harmony Grand Ballroom akan dihibur dengan hiburan lengkap sepanjang malam dengan penampilan barongsai dan liong, guzheng dan penampilan musik Er Hu, kaligrafi China, Bian Lian (tarian ganti muka), pesulap dan ilusionis, band oriental.
Jangan lewatkan kesempatan untuk memenangkan lucky hong bao. Untuk mengikuti kemeriahan Imlek di Harmony Grand Ballroom, para tamu dikenakan harga Rp 898.000++ per orang untuk satu meja berisikan 10 orang.
2. Holiday Inn Jakarta Kemayoran
Makan malam spesial Imlek pada 24 Januari 2020 dan makan siang pada 25 Januari 2020 digelar di Botany Restaurant. Menu bertajuk “Prosperityt” menyajikan berbagai hidangan oriental seperti Chinese Roasted Pork Belly, Char Siu Pork, Chinese Porridge, Traditional Chinese Rice station, dan masih banyak lagi.
Sembari makan malam, tamu akan dihibur dnegan pertunjukkan barongsai.
Untuk paket makan malam pada 24 Februari semua dihargai Rp 428.000++ per orang dan makan malam dimulai pukul 19.00 hingga 21.30 WIB.
Selanjutnya untuk paket makan siang pada 25 Februari seharga Rp 328.000++ per orang dan makan siang dimulai pukul 12.00 hingga 14.30 WIB.
3. Gran Melia Hotel Jakarta
Set menu spesial imlek di Restoran Tien Chao, Gran Melia Hotel Jakarta yang bisa dipesan mulai 20 Januari – 7 Februari 2020.
Set menu terdiri dari dua pilihan. Set menu pertama terdiri dari Salmon Fish Yu Shang, Dumpling Sea Food with Pacific Clams and Wolf Berry Soup, Signature Roast Duck, Wok Fried Beef Tenderloin with Black Pepper Sauce. Ada juga Braised Sea Cucumber and Bailing Mushroom with Dried Oyster and Black Moss and Chinese Cabbages, Steamed Live Sea Grouper with Hong Kong Style Sauce, Steamed Lotus Leaf Fried Glutinous Rice, dan Peanut Glutinous Rice Ball in Sweet Red Bean Soup served with Chinese New Year Pancake.
Sementara untuk set menu kedua, hampir semuanya sama hanya ada tambahan berupa Abalone untuk Salmon Fish Yu Shang, dan Braised 10 Head Abalone and Shitake Mushroom untuk Dried Oyster and Black Moss and Chinese Cabbages.
Set menu pertama dihargai Rp 688.000++ per orang dan set menu kedua dihargai Rp 888.000++ per orang. Satu set menu untuk minimal 10 orang.
4. Faimont Jakarta
Hidangan buffet Imlek di Restoran Spectrum untuk makan malam pada 24 Januari 2020 dan makan siang untuk 25 Januari 2020.
Tamu dapat mencicipi hidangan istimewa seperti Bebek Peking Panggang dengan Panekuk dan saus Hoisin, Ayam Char Siew, Mi Goreng Hong Kong dengan Ayam, Udang Windu Goreng dengan Bawang Putih, Asparagus, Cabai dan Daun Kari, serta Tahu Tumis dengan Sayur dan Jamur.
Spectrum juga menyajikan hidangan pork seperti Lap Chong, Ham Jamon Panggang dan Bak Kut Teh; serta berbagai macam Dim Sum.
Untuk makan malam Imlek dihargai Rp 868.000++per orang, sedangkan makan siang spesial Imlek dihargao Rp 598.000++ per orang.
5. Aston Priority Simatupang Hotel & Conference Center
Makan siang spesial prasmanan terdiri dengan berbagai hidangan oriental, Turki, Himalaya dan India, serta hidangan penutup di Canary Coffe Shop.
Paket makan siang spesial Imlek ini dihargai Rp 250.000 nett per orang.
6. Hotel Indonesia Kempinski Jakarta
Makan malam spesial Imlek digelar di Sigantures Restaurant dari 24-26 Januari 2020. Paket makan malam prasmanan ini dihargai Rp 688.000++ per orang, sudah termasuk hiburan barongsai.
Bingkisan spesial Imlek terdiri dari lapis legit dan aneka kue kering dapat dibeli mulai dari Rp 700.000 nett. Ada pula paket minum teh di Nirwana Lobby Louge mulai Rp 275.000 ++ per orang.
7. Hotel Mulia Senayan Jakarta
Makan malam spesial Imlek pada 24 Januari 2020 dan makan siang Imlek pada 25 Januari 2020 prasmanan di The Cafe, Orient8, dan Edogin. Sedangkan Table8 menetima pemesanan set menu spesial Iimlek.
Ada juga paket Chinese New year Afternoon Tea yang tersedia dari 15-31 Januari 2020 di Bbleu8 dan Cascade Lounge, dan bingkisan spesial Imlek yang dapat dibeli di Chocolate Voutique sampai 27 Januari 2020.
8. The Westin Jakarta
Paket makan spesial Imlek di Henshin dengan menu set delapan makanan. Paket ini dihargai Rp 880.000++ per orang tersedia dari 23-25 Januari 2020.
9. Keraton at the Plaza, Hotel Luxury Collection, Jakarta
Tersdia Premium Lunar Hamper yang terdiri dari Hua Diao Jiu atau anggur China yang berusia 10 tahun, kue kastanger, weijen, lidah kucing, 8 buah Siong Onn Abalonde, lapis legit, selai oranye, kurma cina, kue goji berry, teh krisan, dan cokelat oranye yang dihargai mulai Rp 1,9 juta per kotak.