Kalah Debat soal Keyakinan, Virgoun Putuskan Menjadi Mualaf

Abadikini.com, JAKARTA – Penyanyi Virgoun bercerita awal dirinya menjadi mualaf. Ia resmi memeluk Islam sejak 2014.

Mengutip dari detikcom, Kamis (19/11/2020), Virgoun menguraikan perjalanannya berpindah agama saat dirinya jatuh cinta kepada sang istri, Inara Idola Rusli. Vokalis band Last Child itu memeluk Islam usai dirinya kalah taruhan dengan kakak sang istri dulu.

“Dia punya kakak cowok 3, terus semuanya pengusaha gede semua. Jadi, yang dua kakak cowoknya sampai ngancem gue. Katanya kalau ketemu gue di daerah Kota, awas lu ya,” buka Virgoun di channel The Leonardos milik Onadio.

Virgoun lantas bertemu dengan kakak ketiga Inara. Kakak ketiga sang istri adalah seseorang yang mendalami agama. Sang kakak menantang Virgoun untuk berdiskusi soal keyakinan masing-masing.

“Sampai akhirnya ketemu sama abangnya yang ketiga, dia paling religius. Dia ngebahas sama gue masalah religi. (Katanya) lu kalau mau jalan sama ade gue, lu serius nih? gue bukan mau ngomong baiknya ya, gue mau mau ngomong pahitnya aja. Kalau sampai sewaktu-waktu lu bisa jodohnya sama ade gue, lu gimana? Terus makin lama gue ngobrol sama dia, dia bikin bet (taruhan) gitu,” urai Virgoun.

Ia tak menolak menerima tantangan tersebut. Virgoun pun menempatkan dirinya sebagai pribadi yang kosong untuk menerima pengetahuan baru. Ia bahkan sampai diajak untuk bertemu dengan sejumlah tokoh dan ulama.

“Gue accept, gue kosongin hati gue, belajar. Gue diajak keliling belajar sama guru-gurunya dia. Deket-deket dia orang-orang hebat banget sih,” ungkapnya lagi.

Penyanyi bernama lengkap Virgoun Putra Tambunan itu mengatakan akhirnya ia kalah dalam perdebatan tentang agama dan keyakinan. Keyakinannya untuk menjadi mualaf diuji selama 6 bulan oleh kakak istrinya, Inara.

Virgoun mengatakan, usai mengatakan siap berpindah agama, ia pun diberi pilihan untuk menentukan siapa tokoh agama yang ia inginkan untuk bisa menjadi saksinya mengucapkan dua kalimat syahadat.

“Gue bilang oke gue kalah, gue pindah. Terus dia cuma bilang, lu tinggal pilih dari orang yang gue ajak lu keliling kemarin lu mau yang mana untuk jadi saksi baca syahadat. Akhirnya gue milih syahadatnya sama Syekh Ali Jaber,” kisah Virgoun.

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot acgwin kacang99 mega888 slot slot gacor