Dua Pejabat di NTT Meninggal Dunia Setelah Terpapar Covid-19

Abadikini.com, KUPANG – Dalam kurun waktu satu bulan terakhir dua pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dinyatakan meninggal dunia setelah terpapar Covid-19.

Kepala Biro Humas Setda Provinsi NTT Marius Ardu Jelamu mengatakan kedua pejabat tersebut adalah Staf Ahli Gubernur NTT Bidang Ekonomi Pembangunan Ferdi Kapitan yang meninggal pada 13 Januari 2021, dan Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi NTT Berto Lalo yang meninggal pada Sabtu ini.

“Pemerintah Provinsi NTT ikut belasungkawa dan atas meninggalnya kedua pejabat ini dalam kurun waktu satu bulan terakhir,” katanya saat di hubungi, Sabtu (6/2/2021).

Ia mengatakan, korban meninggal terakhir Berto Lalo dimakamkan pada Sabtu pagi sesuai protokol pemakaman Covid-19.

Lebih lanjut, Marius Jelamu mengatakan kasus penyebaran Covid-19 saat ini menjadi ancaman serius bagi NTT, karena terus meningkat tak memandang kalangan pejabat atau masyarakat sipil.

Untuk itu, kata dia, pemerintah provinsi terus mengimbau masyarakat agar disiplin dan menaati protokol kesehatan dengan prinsip 3M (memakai masker, mencuci tangan, menghindari kerumumanan).

“Kesadaran untuk taat terhadap protokol kesehatan harus kita tingkatkan bersama guna melindungi diri kita dan keselamatan sanak keluarga maupun masyarakat sekitar kita,” katanya.

Sumber: Antara

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot acgwin kacang99