Semi Final Leg 2 Coppa Italia, Janji Conte Balikkan Keadaan di Kandang Juventus
Abadikini.com, JAKARTA – Semifinal Coppa Italia 2020-2021 leg 2 Juventus vs Inter akan berlangsung Selasa (9/2/2021) malam atau Rabu dinihari WIB besok.
Duel Juventus vs Inter pada Semifinal Coppa Italia 2020-2021 leg 2, akan berlangsung di Stadion Allianz, Turin pada Rabu (10/2/2021) dinihari pukul 02.45 WIB.
Pada pertandingan pertama Juventus berhasil mengalahkan Inter dengan skor 2-1, sehingga Juventus hanya butuh hasil seri untuk lolos ke final.
“Kami akan datang ke Turin untuk membalikkan keadaan”. Ini adalah janji dari Antonio Conte usai timnya takluk 1-2 di San Siro pada leg pertama semifinal Coppa Italia pekan lalu atas Juventus.
Inter memiliki waktu 90 menit untuk membalikkan keadaan, setidaknya memaksa laga berlangsung hingga babak perpanjangan waktu.
Tidak mudah memang karena Antonio Conte harus kehilangan dua pemainnya yakni Arturo Vidal dan Alexis Sanchez karena terkena akumulasi kartu kuning, namun ia mendapati kembali dua pemain pentingnya: Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi yang kembali usai melewati hukuman.
La Gazzetta dello Sport melaporkan: “Untuk laga nanti, Antonio Conte sudah menentukan susunan pemainnya. Trio Milan Skriniar, Stefan de Vrij dan Alessandro Bastoni siap kembali mengawal barisan pertahanan Inter. Di lini tengah, Nicolo Barella dan Marcelo Brozovic menjadi dua pemain yang tak tersentuh yang siap ditemani oleh Roberto Gagliardini yang akan mengisi posisi yang ditinggalkan Vidal.
Sementara di sektor sayap kanan ada Hakimi, sementara sayap kiri, satu posisi masih diperebutkan antara Ivan Perisic dan Ashley Young (juga jangan lupakan Darmian). Di lini depan, duet Lu La diharapkan mampu membantu Inter mengamankan tiket ke final.”
Ya, lini depan Inter memang sedikit mengalami penurunan sejak pergantian tahun ini, terutama Romelu Lukaku.
Dikutip dari Corriere dello Sport yang mencatat jika penyerang asal Belgia ini tengah melewati pekan-pekan yang kurang mengesankan di mana ia hanya mencetak gol di tiga kesempatan saja sejak awal tahun ini (kontra Fiorentina di Coppa dan gol ke gwang Crotone serta Benevento).
Itu kenapa untuk bisa menaklukkan Juve di Allianz Stadium nanti, Conte butuh versi terbaik dari Big Rom. Gol dan kemenangan dirasa cukup untuk bisa mengembalikan kepercayaan dirinya dan juga sekaligus mengembalikan fokusnya yang masih terganggu, berkaitan dengan perang mulut antara dirinya dengan Ibrahimovic di Coppa Italia yang lalu.