Penuhi Keinginan Almarhumah Istri, Waketum PBB Antar Langsung Bantuan untuk Korban di NTT
Abadikini.com, KUPANG – Bantuan untuk korban banjir bandang di Nusa Tenggara Timur (NTT) masih terus berdatangan.
Kali ini datang dari Wakil Ketua Umum Partai Bulan Bintang Jenderal (Purn) Tatang Zaenudi.
Tatang langsung terjun ke lapangan untuk melihat kondisi terkini korban terdampak banjir bandang.
Saat ini, kata dia, kehidupan mereka cukup memprihatinkan, rumah hancur, makanan susah, hingga air tanah pun sulit didapat. Bantuan tersebut berupa sembako dan beberapa bahan bangunam serta 2.500 lembang seng.
“Semoga bantuan yang saya berikan ini dapat meringankan korban,” katanya.
Tatang menambahkan, meskipun mayoritas penduduk NTT Nasrani, namun, kata dia, agama bukan merupakan prioritas utama.
Bagi Tatang, kemanusiaan di atas segalanya. Bantuan itu, lanjut Tatang, merupakan keinginan almarhumah istrinya Euis Sunansih yang meninggal dunia di ICU RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, pada Jumat (26/2/2021) pukul 18.00.
“Semua dana pribadi, tanpa minta bantuan dari orang lain. Ini semata mata untuk amal atas nama istri saya yang selalu berkeinginan untuk membantu orang yang menderita,” jelasnya.