Ahli Temukan Antibody Super, Diklaim Bisa Lawan Semua Varian Covid-19
Abadikini.com, JAKARTA – Para ilmuwan telah menemukan antibodi super yang diklaim bisa melawan berbagai varian virus SARS-CoV-2 (penyebab Covid-19). Tak hanya itu antibodi tersebut juga diklaim dapat melawan virus corona yang terkait erat.
Penemuan ini diharapkan dapat membantu pencarian untuk mengembangkan perawatan dan vaksin yang luas untuk virus corona. Melansir laman Nature, Kamis (15/7/2021)
Ahli Biokimia di Fred Hutchinson Cancer Research Center di Seattle, Washington Tyler Starr mengungkapkan virus SARS-CoV-2 telah memperoleh mutasi yang memungkinkan virus lolos dari genggaman antibodi. Hal tersebut pun menjadi masalah dalam perawatan antibodi untuk Covid-19.
Para peneliti memeriksa 12 antibodi yang diisolasi dari orang yang telah pulih dari Covid-19 oleh Vir Biotechnology, sebuah perusahaan yang berbasis di San Francisco, California. Antibodi tersebut menempel pada fragmen protein virus yang mengikat reseptor pada sel manusia. Banyak terapi antibodi untuk infeksi SARS-CoV-2 mengambil fragmen protein yang sama, yang disebut domain pengikatan reseptor.
Para peneliti menyusun daftar ribuan mutasi dalam domain pengikatan beberapa varian SARS-CoV-2. Mereka juga membuat katalog mutasi dalam domain pengikatan pada lusinan virus corona mirip SARS-CoV-2 yang termasuk dalam kelompok yang disebut sarbecovirus. Akhirnya, mereka menilai bagaimana semua mutasi ini memengaruhi kemampuan 12 antibodi untuk menempel pada domain pengikatan.