PPKM Diperpanjang, Anies Tegaskan Tak Ada Aturan Yang Dirubah
“Selama masih ada 3000-an orang kena covid berarti masih ada masalah,” ucap dia.
Anies juga menyebut wilayah DKI Jakarta masih belum aman jika dilihat dari persentase kasus positif atau positivity rate.
“Positivity rate kita sempat di 45 persen turun menjadi 13 persen sekarang ini dan kita mau masuk wilayah aman itu di bawah 5 persen,” ucap Anies.
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi mengumumkan kebijakan terkait tentang perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 hingga tanggal 9 Agustus 2021.
Hal tersebut dia umumkan secara live dalam channel YouTube Sekretariat Presiden pada Senin (2/8/2021) pukul 19.00 Wib.
“Dengan mempertimbangkan perkembangan beberapa indikator kasus Minggu ini, pemerintah memutuskan untuk melanjutkan PPKM level 4 dari tanggal 3 hingga 9 Agustus 2021 di beberapa kabupaten kota tertentu,” kata Jokowi, Senin (2/8/2021).