BEM Nusantara Bakal Aksi Besar-besaran Desak Presiden Jokowi Copot Erick Thohir

Abadikini.com, JAKARTA – Menteri BUMN Erick Thohir kembali mendapat sorotan berbagai pihak atas kinerjanya. Publik terus menyoroti Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang banyak alami kerugian. BUMN kembali jadi sorotan akibat adanya indikasi keterlibatan Erick Thohir dalam bisnis PCR.

Sorotan keras datang dari mahasiswa melalui aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Nusantara. Koordinator Pusat BEM Nusantara, Eko Pratama menindaklanjuti indikasi keterlibatan Menteri BUMN itu agar pemerintah segera membuat tindak lanjut.

“Ada beberapa hal yang kami soroti dari kinerja Erick Thohir. Pertama, soal BUMN yang banyak alami kerugian, kedua dalam hal penyertaan moral negara alias PMN, dan terakhir perihal adanya indikasi bisnis PCR. Segera lakukan tindak lanjut, jika tidak senin mendatang siap siap, kami akan aksi besar-besaran,” ujar Eko dalam keterangnya, Sabtu, (06/11/2021).

Eko menjelaskan, jika bukti yang dikaji oleh BEM Nusantara menghasilkan penilaian bahwa, kebijakan Menteri BUMN telah merugikan negara. Hal ini jelas terlihat dari dengan banyaknya Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Indonesia yang harus dikeluarkan setiap tahun melalui Penyertaan Modal Negara (PMN).

“Kami mengkaji bahwa, pada tahun 2021 ada 8 BUMN yang menerima PMN dengan total Rp 31,48 triliun dan ada pada Tahun 2022 ada 12 BUMN dengan total Rp 72,44 Triliun.

“Bahkan ada proyeksi terus menerus selama 5 Tahun di era kepemimpinan Erick Thohir ini. Sehingga membuat Indonesia harus menyiapkan anggaran Rp 374,36 Triliun jika peningkatan PMN setiap tahunnya mencapai 2 kali lipat. Itu data yang kami dapatkan dari hasil kajian,” tegas Korpus BemNus ini.

Lebih lanjut, Eko menjelaskan, perihal adanya indikasi bisnis PCR. Menurut Eko, indikasi bisnis PCR adalah hal yang tidak manusia.

“Bagaimana bisa, di tengah krisis banyak hal seperti ini masih berkesempatan untuk cari untung dari masyarakat,” papar Eko dengan sinis.

BEM Nusantara juga meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar segera melakukan evaluasi Kementerian BUMN juga mendesak presiden segera mencopot Menteri BUMN.

“Kita menuntut Presiden Jokowi untuk copot Pak Erick Thohir dari jabatan, dan segera lakukan evaluasi total kementerian BUMN,” lugas Eko dalam penuturan.

Bukan hanya itu, jika kajian yang dikeluarkan BEM Nusantara tidak mendapat sambutan baik dari pemerintah terutama kementerian BUMN, maka akan ada tindakan lebih lanjut.

“Kami akan turunkan seluruh anggota BEM Nusantara yang ada di daerah Jabodetabek, Jawa-Bali, Banten juga seluruh Indonesia. Kami juga akan memberangkatkan saudara-saudara dari daerah agar terakomodir tuntutannya,” sambung Eko sembari menjelaskan dalam waktu dekat akan menggelar aksi besar mahasiswa bersama rakyat agar Presiden Jokowi bisa mendengar aspirasi tersebut.

“Hari senin mendatang akan ada aksi besar-besaran yang melibatkan rakyat dan seluruh aliansi mahasiswa bersama BEM Nusantara. Harus dipahami bersama bahwa, BUMN merupakan jantung keuangan negara jadi jangan main-main dalam mengelola,” sambungnya.

Saat ini BEM Nusantara telah mempersiapkan segala persiapan untuk turun aksi hari Senin (08/11). Jika tuntutan mahasiswa tidak bisa terpenuhi, maka aksi besar akan terlaksana.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 pay4d cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 planet128 planet128 planet128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot Thailand -