Anisa Bahar Tuding Varian Omicron Yang Menyeret Nama Ashanty sebagai Endorse
Abadikini.com, JAKARTA – Pedangdut Anisa Bahar menyoroti hebohnya penyanyi Ashanty positif Covid-19 usai liburan bersama keluarga dari Turki.
Anisa Bahar menuding varian Omicron dibikin naik daun dengan melibatkan para artis yang dinyatakan positif Covid-19.
“Kayaknya omicron mau dibikin TOP atau naik daun nih udah endorse artis soalnya wkwkwkwkwk,” tulis Anisa Bahar di Instagram Stories, pada Jumat (7/1/2022).
“Semoga nggak ada yang kena endorse omicron,” sambungnya.
Diketahui Anisa belakangan ini kerap mengkritik kebijakan pemerintah dan dia berharap rumor Ashanty terinfeksi omicron terutup oleh pemberitaan Doddy Sudjarat versus Faisal. Sehingga, masyarakat tak akan penik dengan varian baru covid-19 itu.
“Semoga ketutup kasus pak Doddy PS pak Faisal, jadi pedagang dan masyarakat bisa berkerja seperti biasa amin #doarakyatkecil #doarakyatindonesia,” tulis Anisa Bahar.
Sebelumnya diberitakan, Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung (P2PML) Kemenkes, Siti Nadia Tarmizi mengkonfirmasi penyanyi Ashanty positif terinfeksi covid-19.
Ashanty dinyatakan positif Covid-19 usai Satuan Tugas Covid-19 mengantongi hasil swab test PCR milik istri Anang Hermansyah itu.
“Memang ada pelaku perjalanan luar negeri (PPLN) salah satunya inisial A saat entry tes didapatkan hasil PCR pos,” kata dokter Siti Nadia Tarmizi saat dikonfirmasi, Jumat (7/1/2022).
Saat ini Ashanty tengah melakukan karantina. Belum bisa dipastikan apakah ia tertular varian Covid-19 jenis Omicron lantaran masih dalam pemeriksaan.
“Sesuai prosedur yang ada semua kasus pos PPLN kami lakukan pemeriksaan S Gene Target Failure (SGTF) dan Work Health and Safety (WHS) memastikan variannya. Saat ini sedang dalam proses pemeriksaan,” katanya menjelaskan.