Dinilai Ancam Ideologi, Mahfud MD Tegaskan Bakal Sikat Khilafatul Muslimin
Abadikini.com, JAKARTA – Menko Polhukam Mahfud MD menegaskan pemerintah tak akan tinggal diam terkait kelompok yang akan mengancam ideologi Pancasila di NKRI.
Mantan ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu turut menyinggung terkait kelompok yang baru-baru ini dinilai meresahkan masyarakat soal Khilafatul Muslimin yang dinilai anti ideologi Pancasila.
“Khilafatul Muslimin kita sikat kalau dia mengancam ideologi,” ujar Mahfud MD, dikutip Selasa (21/6/2022).
Disamping itu, Mahfud MD berjanji akan melihat Hak Asasi Manusia pada saat memberantas kelompok non Pancasila ini.
Sebagai contoh, Mahfud MD mengatakan bahwa terdapat beberapa pelajar yang mengenyam pendidikan di Yayasan Khilafatul Muslimin.
“Jadi, ya, biasa saja termasuk Khilafatul Muslimin kita sikat kalau dia mengancam ideologi tapi kita juga memperhatikan hak asasi manusia karena itu juga menjadi tugas negara, melindungi hak asasi manusia,” tutur Mahfud MD.
Selain membahas masalah kelompok non Pancasila, Mahfud MD juga kesal dengan citra yang dimiliki Indonesia di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Indonesia diketahui selalu mendapatkan kecaman dari PBB terkait masalah penegakan HAM.
Lebih lanjut lagi, Mahfud MD berpendapat bahwa ketika pemerintah sedang menegakkan HAM, hal tersebut tidak pernah disorot oleh PBB.
Mahfud MD juga sudah melaporkan mengenai daftar 41 negara yang menjadi sorotan PBB terkait HAM.
Diketahui nama Indonesia tidak termasuk dalam daftar 41 negara tersebut.