Menang Gugatan, Media Rusia Tuntut Google Segera Pulihkan Akun YouTube RT
Abadikini.com, JAKARTA – Salah satu media Rusia, RT, telah berhasil memenangkan gugatannya terhadap raksasa perusahaan teknologi Google.
Keputusan itu diumumkan pada Selasa (4/10) di mana pengadilan arbitrase memenangkan ANO TV-Novosti, perusahaan pendiri RT melawan Google LLC, Google Ireland Limited dan divisi Google Rusia.
Atas keputusan tersebut, pengadilan arbitrase Moskow kemudian memerintahkan Google untuk memulihkan saluran YouTube RT, yang diblokir setelah peluncuran operasi militer Rusia di Ukraina.
Jika mereka gagal melakukannya, pengadilan akan menghukum Google dengan menjatuhkan denda 100.000 rubel (sekitar 1.694 dolar AS ) perhari, sampai akses ke semua 27 saluran dipulihkan. Setiap minggu, jumlah hukuman harian akan berlipat ganda.
Google memiliki waktu 30 hari untuk mengajukan banding atas putusan itu.
Menurut Roskomnadzor, pengawas media Rusia, ada sekitar 54 kasus YouTube yang membatasi konten milik saluran Rusia.
Menyusul peluncuran serangan militer Rusia terhadap Ukraina, pemerintah Barat dan perusahaan teknologi swasta memulai kampanye sensor terhadap media Rusia yang mereka anggap dikendalikan negara. Uni Eropa sepenuhnya melarang RT dan Sputnik dari siarannya.
RT America bahkan terpaksa menghentikan operasinya di tengah sanksi AS terhadap Moskow, sementara Google menghapus aplikasi RT dan Sputnik dari Play Store-nya, dan YouTube memblokir akses ke semua saluran milik Rusia itu. (Rmol)