Sekda Tidore Membuka Bimtek Penyelenggaraan Keuangan Daerah

Abadikini.com, TIDORE – Guna memberikan penjelasan dan pemahaman secara intensif tentang Teknis Penyelenggaraan Keuangan Daerah, Pejabat Pengelola Keuangan Daerah, Bendahara dan Operator Perwakilan OPD mengikuti Bimbingan Teknis Pengelolaan Penatausahaan Keuangan Daerah yang diselenggarakan PT. Cipta Presisi Consultan bekerjasama dengan Badan Pengelola Keuangan Aset Daerah Kota Tidore.

Kegiatan ini di laksanakan sesuai dengan Permendagri Nomor 77 Tahun 2020 tentang Penunjuk Teknis Pengelolaan Keuangan Daerah, berlangsung di Ballroom Hotel Ibis Styles Makassar, Sulsel. Bimtek ini dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Tidore Ismail Dukumolamo, Jum’at (27/1/2023).

Sementara Sekretaris Daerah Kota Tidore Ismail Dukomalamo dalam sambutannya mengatakan, Pejabat Pengelola Keuangan ialah pejabat yang harus melakukan keseluruhan kegiatan pengelolaan keuangan daerah meliputi perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, penatausahaan, pelaporan pertanggungjawaban dan pengawasan keuangan daerah sehingga kedepan, pejabat pengelola keuangan daerah harus bisa memahami dan memperbarui informasi terkait pengelolaan keuangan.

“Saya berharap saudara sekalian para peserta Bimtek dapat mengikuti dengan penuh rasa tanggungjawab, melakukan inventarisasi permasalahan dan menjalin kerjasama serta berdiskusi mencari solusi dari permasalahan tersebut dan bagaimana mengelola keuangan daerah yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel, sehingga pada akhirnya Kota Tidore menjadi kabupaten terdepan dalam perencanaan hingga pelaporan keuangan daerah,” tutur Ismail.

Sementara, Kepala Bidang Perbendaharaan dan Aset BPKAD Kota Tidore Samsul Bahri Ache dalam laporannya mengatakan, kegiatan bimbingan teknis penatausahaan keuangan daerah di lingkungan Pemerintah Kota Tidore ini diikuti sebanyak 100 peserta, diantaranya pejabat pengelola keuangan daerah di OPD dan Kecamatan.

“Hal ini untuk memberikan penjelasan dan pemahaman secara intensif mengenai teknis penyelenggaraan keuangan daerah sehingga pelaksanaan anggaran di setiap OPD dapat dilaksanakan lebih baik dan tepat sasaran. Kedepan pengelolaan keuangan daerah menjadi penting dengan penganggaran tepat waktu terutama dalam implementasi e-planning dan e-budgeting,” ucap Samsul.

Bimtek ini dilaksanakan pada tanggal 27- 28 Januari 2023. Mendatangkan narasumber yang kompeten dari Kantor Pelayanan terpadu pajak KPP Pratama Ternate, Perwakilan UKPBJ Kota Tidore dan Kepala Bidang Aset BPKAD Kota Tidore.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot mega888 slot slot gacor