PBB Bakal Buka Daftar Riwayat Hidup Caleg

Abadikini.com, JAKARTA – Partai Bulan Bintang (PBB) segera membuka daftar riwayat hidup seluruh calon anggota legislatif agar bisa diakses publik. PBB berkomitmen memberikan akses informasi mengenai rekam jejak caleg kepada pemilih.

Sekjen PBB Afriansyah Noor mengatakan, PBB berkomitmen memberikan informasi mengenai rekam jejak calon anggota legislatif (caleg) ke publik.

Oleh karena itu, pihaknya terus berkoordinasi dengan KPU untuk mengubah status publikasi daftar riwayat hidup. Mengingat, masih banyak caleg PBB yang tidak bersedia mempublikasikan riwayat hidup di laman KPU.

”Pembukaan daftar riwayat hidup tidak perlu persetujuan caleg. Kami sudah bersurat ke KPU agar data caleg PBB dibuka,” kata Afriansyah dikutip dari Kompas.id. Kamis (9/11/2023).

Sementara, Anggota KPU, Idham Holik, mengatakan, merujuk Pasal 17 Huruf h Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, daftar riwayat hidup caleg dalam DCT merupakan salah satu bentuk informasi yang dikecualikan. Oleh karena itu, parpol dalam mempublikasikan daftar riwayat hidup wajib mendapatkan izin tertulis dari caleg yang bersangkutan.

”Peserta pemilu adalah partai politik dan caleg dalam DCT adalah bagian dari partai politik. Oleh karena itu, semua administrasi pencalonan yang mengelolanya adalah partai politik dan caleg harus berkoordinasi dengan partai politiknya masing-masing,” ujar Idham.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 slot deposit 5000 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 ufo777 slot gacor planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 planet128 planet128 planet128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 turbo128