Sering Baca Al Qur’an dan Hadits, Ini Alasan Densu Tak Kunjung Mualaf
Abadikini.com, JAKARTA – YouTuber Denny Sumargo tengah disorot publik akibat masalah agama. Pria yang akrab disapa Densu itu kerap diisukan akan menjadi seorang mualaf dan masuk Islam.
Isu itu tersebar lantaran Densu yang sempat membuat kagum publik soal pengetahuannya mengenai Islam.
Saat hadir di podcast Praz Teguh, Densu pun dilempari pertanyaan mengapa dirinya tidak memilih menjadi mualaf usai mengetahui banyak soal Islam.
“Beberapa waktu belakangan ini gue lihat lu sering membagikan konten tentang agama terutama Islam, kenapa tidak sekalian masuk aja (mualaf)?” penasaran Praz Teguh di podcast PWK yang dikutip pada Senin (18/3).
Menanggapi pertanyaan itu, Densu pun malah menyebut dirinya sudah berhasil menyebarkan kebaikan.
Menurutnya kebaikan yang disebarkannya itu seperti yang diajarkan oleh Rasulullah.
“Itu artinya gue berhasil memberikan dampak yang baik, karena sebaik-baiknya manusia adalah manusia yang bermanfaat bagi orang lain, itu menurut Rasulullah,” kata Densu.
Seperti yang diketahui, Densu lahir dari ayah yang menganut Islam. Sehingga ia ingin mengetahui soal agama sang mendiang ayah.
“Jadi gue memberikan dampak kepada lu yang Islam untuk mempelajari agama lu dengan lebih baik, karena gue mengenal Islam itu dari leluhur gue, Islam itu selalu membawa kebaikan ke mana pun dia pergi,” kata Denny Sumargo.
“Bukan menghentikan orang untuk meyakini sebuah keyakinan yang mereka pahami, terus kemudian diobrak-abrik, nggak gitu,” sambungnya.
Selain soal ajaran Rasulullah, Denny Sumargo juga ternyata suka membaca Al-Qur’an hingga hadis.
“Suka baca gue, dulu gue suka baca Al-Qur’an, terus baca hadisnya, baca Alkitab, karena gue tuh suka membaca cerita sejarah, kenapa agama ini bisa menjadi sesuatu yang sangat penting, terus kenapa agama ini bisa saling berantem,” ujar Densu.
“Padahal Tuhan mengajarkan umatnya untuk tidak berantem, tapi kenapa manusia suka berantem dengan membawa-bawa agama, nah, gue bingung, makanya gue belajar,” lanjutnya.
Tidak memilih menjadi mualaf, Densu menilai setiap agama memiliki nilai kebaikannya sendiri.
“Entah kenapa, ya, gue merasa setiap agama itu punya nilai kebaikan di dalamnya, dan gue selalu merasa bahwa bukan agamanya yang harus diperkarakan ketika ada sesuatu yang buruk terjadi, tetapi yang diperkarakan itu adalah individu dan perbuatannya,” ucap suami Olivia Allan itu.
“Mereka (netizen) selalu mendoakan gue mendapatkan hidayah, kalau masuk Islam itu kan selalu ada hidayahnya, nah, gue masih nunggu, ya. Kalau memang ada hidayah, ya, masuk Islam. Kalau nggak, ya, udah gue jalan di jalan gue aja, toh neraka dan surga gue nggak lu tanggung juga,” tutupnya.