Polisi Kerahkan 4.376 Personel di KPU Jelang Pengumuman Pemilu

Abadikini.com, JAKARTA – Sebanyak 4.376 personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan putusan rekapitulasi hasil Pemilu 2024 di KPU, Menteng, Jakarta, Rabu (20/3/2024). Hampir separuhnya ditempatkan di KPU.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menjelaskan, ribuan personel tersebut disebar di beberapa titik, mulai KPU hingga DPR/MPR. “4.376 personel ini di mana saja ditempatkan? Di Monas ada 550 personel, di Bawaslu 530 personel, sektor KPU ada 2.355 personel, kemudian di sektor DPR ada 940 personel,” ujar Ade Ary kepada wartawan.

Ade Ary menambahkan, pihaknya juga menyiapkan rekayasa lalu lintas di beberapa lokasi tersebut, meski bersifat situasional.

Dia mengimbau masyarakat yang hendak melakukan aksi unjuk rasa tak melakukan tindakan anarkistis. “Imbauan kami tentunya mari sama-sama saling menyampaikan pendapat mengikuti aturan serta menjaga keamanan dan ketertiban,” katanya.

Dia mengatakan masyarakat yang mau beraktivitas dan melintas di sekitar lokasi demo, memerlukan informasi sehingga bisa mencari jalan terbaik supaya cepat sampai tujuan karena ada kegiatan penyampaian aksi.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 pay4d cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 planet128 planet128 planet128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot Thailand -