Garuda Muda Melaju: Indonesia Tundukkan Filipina 3-0 di Piala AFF U-16

Abadikini.com, SOLO – Timnas Indonesia sukses menaklukkan Filipina dengan skor 3-0 dalam pertandingan kedua Grup A Piala AFF U-16 di Stadion Manahan, Solo pada Senin (24/6/2024) malam WIB.

Kemenangan ini diraih berkat gol dari Evandra Florasta dan dua gol dari Mierza Firjatullah, semuanya tercipta di babak kedua. Dengan hasil ini, pasukan Nova Arianto menguasai puncak klasemen Grup A dengan enam poin, unggul selisih gol dari Laos yang juga mengumpulkan enam poin.

Pertandingan selanjutnya melawan Laos akan menentukan tim yang lolos otomatis ke semifinal, sesuai peraturan bahwa hanya juara grup yang mendapatkan tiket langsung ke babak berikutnya. Sementara itu, satu slot tambahan disediakan untuk runner-up terbaik.

Jalannya Pertandingan

Mengutip Antara, sejak awal, Timnas U-16 tampil dominan dan terus menekan pertahanan Filipina, meski berbagai peluang di babak pertama belum berhasil diubah menjadi gol. Fadly Alberto, Ida Bagus Cahya, dan Josh Holong Junior memiliki beberapa kesempatan emas, namun skor tetap 0-0 hingga akhir babak pertama.

Di babak kedua, Indonesia terus melanjutkan tekanan dan akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-65 lewat tembakan kaki kiri Evandra Florasta. Gol tersebut berasal dari bola rebound setelah tembakan Daniel Alfrido diblok oleh lawan.

Keunggulan Indonesia bertambah pada menit ke-71 berkat gol Mochamad Mierza Firjatullah, yang menerima umpan terobosan dari Fadly Alberto dan sukses menaklukkan kiper Filipina. Mierza kembali mencetak gol di menit ke-90+2 memanfaatkan bola rebound, memastikan kemenangan 3-0 untuk Indonesia.

Susunan Pemain

Filipina (4-3-3): Enrique Santino; Peter Joaquin, Zachary Olive, Elojah Domeczeck (Leonard Joshua 75′), Jimm Leowell; Mattew John Sixto, Tobias Briones Paulino (Anda Elorde 75′), Joshua Gabriel Pampliega (Dimapilis Long 58′); Michael James, Edvard James Bukunmi (Dimapilis Long 75′), Rofelio III Santos Brizuela.

Indonesia (5-2-3): Nur Ichsan; Dafa Zaidan El Fikri, Ida Bagus Putu Cahya Pramana (Daniel Alfrido 46′), I Putu Panji Apriawan, Andi Faith Jamaludin Rachman, Azizu Milanesta (Fabio Azkairawan 75′), Evandra Florasta, Lucas Raphael Lee (Nazriel Alfaro Syahdan 46′); Fadly Alberto Hengga, Josh Holong Junior (Mierza Firjatullah 46′), Fandi Ahmad (Zahaby Cholu 63′).

Dengan kemenangan ini, Garuda Muda semakin dekat untuk memastikan tiket ke semifinal Piala AFF U-16 2024.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker