Kodim 1710/Mimika Gelar Acara Kenal Pamit Dandim: Sambut Pejabat Baru

Abadikini.com, TIMIKA – Kodim 1710/Mimika mengadakan acara kenal pamit Komandan Kodim (Dandim), menandai pergantian pejabat dari Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi kepada Dandim baru, Letkol Inf Mochamad Slamet Wijaya, S. Sos., M. Han., M.A. Acara berlangsung di Pendopo Darmawangsa, Makodim 1710/Mimika pada Kamis (26/9/2024).

Dalam sambutannya, Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan selama bertugas selama 2 tahun 3 bulan di Kodim 1710/Mimika. Ia mengungkapkan harapannya agar hubungan kekeluargaan yang telah terbentuk tetap terjalin, meskipun dirinya tidak lagi bertugas di satuan tersebut.

“Atas nama pribadi dan keluarga, saya mengucapkan terima kasih dan mohon maaf kepada seluruh prajurit serta Persit. Dukungan kalian sangat berarti dalam perjalanan kepemimpinan saya di Kodim 1710/Mimika, dan itu akan selalu menjadi kenangan indah bagi saya,” ungkapnya.

Dedy juga memohon doa restu dari seluruh anggota agar dapat menjalankan tugas di tempat yang baru dengan baik. Ia berharap agar anggota tetap memberikan dukungan penuh kepada Dandim baru, sebagaimana mereka telah mendukungnya.

Dandim 1710/Mimika yang baru, Letkol Inf Mochamad Slamet Wijaya, menyampaikan penghargaan dan apresiasinya kepada Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi atas dedikasinya. Ia mengaku bangga bisa bergabung dengan Kodim 1710/Mimika dan menganggap tugas tersebut sebagai kebanggaan sekaligus tantangan.

“Saya berharap kita semua bisa bekerjasama dengan baik dalam menjalankan tugas pokok satuan, saling mendukung satu sama lain, sehingga semua tantangan yang ada dapat kita hadapi bersama. Terima kasih kepada Letkol Inf Dedy atas segala kontribusinya bagi kemajuan satuan ini,” ujarnya.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot mega888 slot slot gacor