Ahmad Dhani Sebut Fadli Zon Bakal Jadi Menteri Kebudayaan
Abadikini.com, JAKARTA – Anggota DPR Fraksi Gerindra Ahmad Dhani mengisyaratkan Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon akan menjabat menteri kebudayaan. Hal itu disampaikan Ahmad Dhani saat ditanya awak media mengenai harapan untuk pemerintahan baru.
Dhani menyebut akan ada Kementerian Kebudayaan yang mengurusi permasalahan musik. Ia mengatakan departemen kebudayaan itu akan memperbaiki sektor budaya pop.
“Semoga itu benar karena artinya saya dengan bapak menteri yang baru akan berusaha memperbaiki sektor budaya pop ya. Film dan musik itu bagian budaya pop yang bagian dari sektor yang besar yaitu kebudayaan,” ujar Ahmad Dhani saat ditemui seusai pelantikan Prabowo-Gibran di kompleks parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (20/10/2024).
“Mudah-mudahan saya selaku anggota DPR bisa bekerja sama dengan bapak menteri yang baru nanti insyaallah Fadli Zon untuk memperbaiki memajukan industri musik dan perfilman Indonesia,” imbuhnya.
Dikabarkan, Presiden Prabowo akan mengumumkan menteri seusai gala dinner bersama tamu negara. Saat dikonfirmasi kembali mengenai jabatan yang ditugaskan kepada Fadli Zon, Dhani meminta awak media menunggu kabar dari Prabowo.
“Ya nanti malam lihat, apakah Menteri Kebudayaan Fadli Zon yang membawahkan industri musik dan film,” katanya.
Lebih lanjut, Dhani berharap Kementerian Kebudayaan bakal mengevaluasi Lembaga Manajemen Kolektif Nasional (LMKN) mengenai pembagian royalti. Menurutnya, pemerintah perlu turun tangan mengatasi hal ini.
“Dahulu kan pembagian nirlaba sehingga tidak bisa disentuh pemerintah. Nah, mungkin ada ide pemerintah ikut campur dalam pembagian royalti sehingga transparansi bisa dibuat yang selama ini transparansi itu tidak ada di LMKN,” tuturnya.