Hari Pertama Prabowo Sebagai Presiden ke-8 RI, Gelar Serah Terima Jabatan dan Gala Dinner Sebelum Umumkan Kabinet

Abadikini.com, JAKARTA – Prabowo Subianto memulai hari pertamanya sebagai Presiden ke-8 Republik Indonesia dengan agenda yang padat. Usai pelantikannya, Prabowo dijadwalkan langsung menuju Istana Negara untuk melakukan serah terima jabatan dengan Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi). Pada malam harinya, Prabowo akan menggelar gala dinner bersama para pimpinan negara sahabat, sebelum akhirnya mengumumkan susunan kabinetnya.

“Prabowo akan dinner dengan kepala negara dulu. Setelah itu, mengumumkan kabinet,” ungkap Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, di Kompleks Parlemen, Jakarta, Sabtu (19/10/2024).

Muzani menjelaskan, sebanyak 33 perwakilan negara sahabat, termasuk dari negara-negara ASEAN, akan hadir dalam acara pelantikan Prabowo-Gibran. Menurutnya, kehadiran jumlah yang besar tersebut merupakan penghormatan besar bagi Indonesia. “Ini adalah jumlah yang sangat membanggakan dan penghormatan luar biasa bagi kita sebagai bangsa,” kata Muzani.

Sebelumnya, Prabowo telah mempersiapkan lebih dari 100 calon menteri, wakil menteri, dan kepala badan, yang telah dibekali dalam acara di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, pada 16-17 Oktober 2024. Beberapa calon menteri bahkan telah menerima arahan terkait tugas yang akan mereka emban.

Salah satu calon wakil menteri, Afriansyah Noor, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Ketenagakerjaan, menyebut dirinya akan ditempatkan di posisi baru dalam pemerintahan Prabowo. “Pak Prabowo memberikan arahan kepada kami untuk mengurus badan urusan haji dan umrah,” ujar Afriansyah.

Di bawah kepemimpinan Prabowo, pengelolaan urusan haji dan umrah akan mengalami perubahan, yang sebelumnya berada di bawah Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot mega888 slot slot gacor