216 PPPK Kota Tidore Ikuti Orientasi Tingkatkan Profesionalisme ASN

Abadikini.com, JAKARTA – Sebanyak 216 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan mengikuti Orientasi PPPK Tahun 2024 yang berlangsung di Aula Dinas Pendidikan pada Selasa (22/10/2024).

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan, yang diwakili oleh Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Taher Husain, didampingi Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) Kota Tidore, Rusdy Thamrin.

Dalam sambutan Sekda yang disampaikan oleh Taher Husain, dijelaskan bahwa orientasi PPPK merupakan langkah penting dan wajib diikuti oleh setiap ASN PPPK, serupa dengan Pelatihan Dasar bagi CPNS.

Orientasi ini merupakan upaya konkrit Pemerintah Kota Tidore Kepulauan untuk meningkatkan kompetensi ASN PPPK, sebagaimana diamanatkan oleh Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara serta Peraturan Lembaga Administrasi Negara RI Nomor 15 Tahun 2020 tentang Pengembangan Kompetensi bagi PPPK.

“Kepada seluruh peserta, diharapkan agar dapat mengikuti seluruh proses orientasi dengan baik, sesuai arahan dari Lembaga Administrasi Negara dan panitia BKPSDM Kota Tidore Kepulauan. Walaupun ini merupakan orientasi perdana bagi PPPK di Kota Tidore, saya yakin kalian dapat menyelesaikan tugas-tugas orientasi dengan hasil memuaskan,” ujar Taher.

Taher juga menekankan bahwa harapan dan tuntutan masyarakat terhadap kinerja ASN semakin besar di era pemerintahan saat ini. Oleh karena itu, ia mengingatkan para PPPK untuk senantiasa menjaga profesionalisme dan memberikan kinerja berkualitas, dengan hasil yang nyata dan memuaskan bagi masyarakat.

Respons strategis dan aktual dalam menghadapi kebijakan dan permasalahan yang muncul juga menjadi tuntutan utama bagi para ASN PPPK dalam menjalankan tugasnya.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot mega888 slot slot gacor