Polresta Tidore Gelar Doa Bersama untuk Keamanan dan Ketertiban, Pemkot Apresiasi Kondusivitas Pilkada
Abadikini.com, TIDORE – Mewakili Wali Kota Tidore Kepulauan, Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Keuangan, Abdul Hakim Adjam, S.IP, M.Si, menghadiri Doa Bersama Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang digelar Polresta Tidore. Kegiatan bertema “Mewujudkan Keamanan dan Kedamaian di Wilayah Kota Tidore Kepulauan” ini berlangsung di Masjid Bhara Taqwa Polresta Tidore, Sabtu (7/12/2024).
Kapolresta Tidore Kombes Pol Yury Nurhidayat dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini digelar sebagai bentuk rasa syukur atas kelancaran dan kondusivitas Pilkada di Kota Tidore Kepulauan, mulai dari proses pemilihan hingga penetapan hasil akhir oleh KPU.
“Alhamdulillah, Polresta Tidore mengadakan syukuran dan doa bersama yang melibatkan Polri, TNI, dan Forkopimda Kota Tidore Kepulauan. Ini adalah wujud kebersamaan dan rasa syukur atas Pilkada yang berjalan lancar dan aman,” ujar Kombes Pol Yury.
Selain itu, doa bersama ini juga menjadi momen untuk memperkuat sinergitas antara berbagai pihak dalam menjaga stabilitas keamanan di Tidore Kepulauan. Pemerintah Kota Tidore mengapresiasi langkah Polresta yang terus menjaga komitmen terhadap kedamaian wilayah.
Kegiatan ditutup dengan doa bersama oleh tokoh agama setempat, diikuti oleh jajaran Polri, TNI, Forkopimda, dan masyarakat yang hadir.