Polisi Bongkar Pesta Seks Sesama Jenis di Hotel Kuningan, 56 Orang Diamankan

Abadikini.com, JAKARTA – Tim dari Subdirektorat Remaja, Anak, dan Wanita (Renakta) Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya berhasil mengungkap pesta seks sesama jenis yang berlangsung di sebuah kamar hotel di kawasan Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, pada Sabtu (1/2).

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Ade Ary Syam Indradi, mengungkapkan bahwa dalam penggerebekan tersebut, polisi mengamankan 56 orang yang diduga terlibat dalam kegiatan tersebut.

“Tim dari Subdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya berhasil mengungkap dugaan peristiwa pidana, yaitu adanya pesta seks sesama jenis, laki-laki atau gay,” ujar Ade Ary saat ditemui di Jakarta, Senin (3/2/2025).

Penggerebekan dilakukan di kamar nomor 2617, Habitare Apartemen Hotel Rasuna, Kuningan. Ade Ary menjelaskan bahwa operasi ini didukung oleh manajemen, keamanan, dan teknisi hotel, yang membantu tim kepolisian dalam mengamankan lokasi dan para pelaku.

“Saat penggerebekan, kami mengamankan sejumlah barang bukti, di antaranya bukti pemesanan hotel, alat kontrasepsi, obat anti-HIV, serta sabun mandi,” tambahnya.

Dari 56 orang yang diamankan, polisi telah menetapkan tiga orang sebagai tersangka, yakni RH alias R dan RE alias E yang membiayai penyewaan kamar hotel, serta BP alias D yang berperan dalam mengundang peserta.

Ade Ary menambahkan bahwa berdasarkan penyelidikan awal, event ini tidak dipungut biaya dan diadakan semata-mata untuk kepuasan pribadi para pesertanya. Saat ini, penyidik masih mendalami keterlibatan pihak lain dan kemungkinan adanya jaringan yang lebih luas dalam kasus ini.

“Kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui apakah ada keterlibatan pihak lain dalam penyelenggaraan acara ini,” tutup Ade Ary. (Antara)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot mega888 slot slot gacor slot demo