Wali Kota Tidore Bersama Forkopimda Hadiri Safari Ramadhan Pangdam XV/Pattimura

Abadikini.com, TIKEP – Pererat silaturahmi, Wali Kota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen didampingi Sekretaris Daerah Ismail Dukomalamo bersama Pimpinan OPD menghadiri Safari Ramadhan Pangdam XV/Pattimura dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XV/Pattimura bersama Forkopimda Kota Tidore Kepulauan dan Keluarga Besar Kodim 1505/Tidore, di Aula Kodim 1505/Tidore, Senin (10/3/2025).
Dalam sambutannya, Pangdam XV/Pattimura Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo mengajak semua untuk selalu bersyukur dalam setiap waktu atas nikmat kesehatan dan umur yang panjang di berikan oleh Tuhan yang maha kuasa. Ia mengatakan, maksud dari perjalanan ini adalah kunjungan kerja, sekaligus safari Ramadhan di wilayah-wilayah jajaran Korem 152/Babullah.
“Sebagai umat Islam harus bersyukur karena dipertemukan dengan bulan suci Ramadhan, sehingga kami mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bulan suci Ramadhan bagi umat islam karena diberi rezeki dapat berjumpa lagi pada tahun 2025, terima kasih atas sambutan yang diberikan kepada kami beserta rombongan, kami melihat Kota Tidore sangat nyaman,” ungkapnya.
Pangdam XV/Pattimura juga mengatakan, program Asta Cita yang diusung Presiden, Panglima TNI, dan Kasad harus diimplementasikan di satuan jajaran Kodam XV/Pattimura, terutama dalam mendukung ketahanan pangan dan pemberdayaan masyarakat. Pangdam juga menyoroti pentingnya program Mari Berkebun Guna (MBG).
“Kita harus mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru. Oleh karena itu, Babinsa diharapkan aktif dalam pendampingan petani dan memastikan distribusi pupuk serta kebutuhan pertanian berjalan lancar, juga turut serta dalam pelestarian lingkungan dan tanaman produktif lainnya yang dapat meningkatkan ketahanan ekosistem.” Ujarnya.
Disela-sela perbincangan menjelang buka puasa, Wali Kota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen menyampaikan, Pemerintah Kota Tidore Kepulauan dibawah kepemimpinan baru, merasa sangat spesial, terutama di bulan suci Ramadhan ini mendapat kunjungan kerja dari Bapak Pangdam XV/Pattimura dan Ibu.
“Semoga kunjungan ini akan menjadi sebuah permulaan yang sangat baik untuk menjalin koordinasi, sehingga dapat mengoptimalkan 100 hari kerja, awal kepemimpinan saya bersama Wakil Wali Kota Ahmad Laiman di Kota Tidore Kepulauan, untuk mewujudkan Tidore yang aman, nyaman dan ramah untuk semua,” Ungkapnya.