Nurul Ghufron: Pentingnya Partisipasi Aktif Garda Satu dalam Pembangunan dan Pengawasan Pemerintahan

Abadikini.com, PAMEKASAN – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Garuda Sakti Bersatu (Garda Satu) Pamekasan menggelar acara silaturahmi bersama Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Garda Satu. Acara ini dihadiri oleh Dr. Nurul Ghufron, SH, MH, Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI periode 2019-2024 sekaligus Pembina DPP Garda Satu. Dengan tema “Konsolidasi, Meraih Berkah”, kegiatan berlangsung di Hotel Odaita, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, pada Senin (17/3/2024).
Dalam sambutannya, Dr. Nurul Ghufron menekankan bahwa Garda Satu didirikan untuk berpartisipasi aktif dalam proses pembangunan serta pengawasan pemerintahan Prabowo-Gibran.
Ia menegaskan pentingnya pengawasan yang taat hukum tanpa mengandalkan kekerasan atau tindakan anarkis.
“Kita ingin tetap berpartisipasi dalam proses pembangunan dan pengawasan baik di tingkat pusat, provinsi, maupun daerah. Partisipasi kita harus sesuai dengan kompetensi masing-masing, tanpa memasuki bidang yang bukan keahlian kita,” ujar Ghufron.
Ghufron juga mengingatkan anggota Garda Satu untuk fokus pada bidang yang sesuai dengan kompetensi dan sumber daya manusia yang dimiliki.
Ketua Umum Garda Satu, Abdul Rohim, menyampaikan apresiasi kepada DPC Garda Satu Pamekasan atas terselenggaranya acara silaturahmi ini.
“Di tengah kesibukan bulan Ramadan, teman-teman Garda Satu Pamekasan, DPW Jawa Timur, dan DPP dapat meluangkan waktu untuk hadir dalam acara ini,” katanya.
Rohim juga mengungkapkan kebanggaannya atas kehadiran tokoh-tokoh yang sudah lama dikenal, khususnya Gus Mus, yang bersedia menjadi pembina Garda Satu Pamekasan.
Acara ini diharapkan dapat memperkuat konsolidasi internal Garda Satu dalam menjalankan perannya sebagai mitra pemerintah dalam pembangunan dan pengawasan yang berintegritas.
Dengan mengedepankan kompetensi dan kepatuhan terhadap hukum, Garda Satu berkomitmen untuk mendukung terciptanya pemerintahan yang bersih dan transparan di semua tingkatan.