Gabung ke Partai Gerindra, Al Ghazali: Saya Fans Pak Prabowo Sejak 2014
Abadikini.com, JAKARTA – Putra Ahmad Dhani, Al Ghazali dan El Jalaludin Rumi akhirnya resmi menjadi kader Partai Gerindra yang dipimpin oleh Prabowo Subianto.
Keputusan keduanya bergabung dalam Partai Gerindra lantaran mereka simpati dengan sosok mantan Danjen Kopassus itu. Hal itu diungkapkan Al Ghazali saat menggelar jumpa pers di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Kamis (27/4/2023) malam.
“Beliau (Prabowo Subianto) adalah tokoh yang paling ikhlas terhadap rakyat. Saya jujur pilih Pak Prabowo karena fans Pak Prabowo sejak tahun 2014 dan saya melihat Pak Prabowo adalah tokoh yang sangat punya api yang membara dan itu yang sangat dibutuhkan oleh anak-anak muda,” ungkap Al Ghazali.
Sementara itu, Prabowo Subianto mengakui bangga mendapat kader anak-anak muda Indonesia yang siap berjuang demi kemajuan bangsa dan negara.
“Saudara-saudara, ini masa depan kita mereka ini. Gerindra adalah partainya masa depan. Hari ini kita dapat bantuan kekuatan anak-anak muda milenial yang siap berjuang bersama kita, Al dan El. Saudara (Al dan El), silakan ke depan. Kita akan terus mencari kader penerus seperti mereka kedepannya,” tegas Prabowo.
“Kita bertekad bahwa Gerindra harus menjadi partai masa depan. Jadi, kami di sini hanya menyiapkan jalan untuk yang muda ini. Kita menggembleng mereka akan berjuang di masa depan,” tandas Prabowo.
Selain Al Ghazali dan El Jalaluddin Rumi, Partai Gerindra juga mendapat tambahan kader baru yakni Mantan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule. Dimana Iwan Bule langsung dilantik sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra menggantikan Sandiaga Salahudin Uno yang pindah ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP).