Menkes Budi: Teknologi AI Generatif Akan Revolusi Layanan Kesehatan di Indonesia

Abadikini.com, JAKARTA – Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyatakan keyakinannya bahwa perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) generatif di bidang kesehatan akan membawa perubahan signifikan bagi peningkatan layanan kesehatan di Indonesia. Hal ini disampaikan Menkes saat menjadi pembicara dalam acara “Google AI untuk Indonesia Emas” di Jakarta.

“Saya percaya bahwa saat ini teknologi terus berkembang, yang pada akhirnya juga akan mengubah humanity,” ujar Menkes.

Menkes menekankan bahwa penggunaan teknologi AI di bidang kesehatan akan memberikan dukungan yang lebih akurat. Tubuh manusia memiliki lebih dari 30 juta gen, 87 miliar neuron, 300 triliun sel, dan 37 triliun microbiome yang saling terhubung dan memengaruhi kesehatan manusia. “Bisa dibayangkan kalau kita menggunakan metode empirik seperti pada umumnya untuk mempelajari ini semua, makanya teknologi AI harus digunakan secara maksimal, lebih dari bermain catur atau bahkan bahasa program ChatGPT, untuk mengetahui bagaimana sistem tubuh bekerja secara ilmiah,” jelas Menkes.

Dengan analisis mendalam dari kecerdasan buatan, hasilnya dapat membantu tenaga kesehatan memberikan pelayanan yang tepat kepada pasien. AI juga mengubah cara kerja kedokteran dan membantu dokter mendeteksi penyakit tidak menular seperti penyakit jantung dengan lebih mudah, cepat, dan presisi.

Menkes mengilustrasikan perkembangan teknologi medis dari penggunaan stetoskop, elektrokardiografi, CT Scan, hingga pemeriksaan genetik untuk deteksi penyakit jantung. “Yang ingin saya katakan adalah, (teknologi AI) ini akan mengubah sektor kesehatan secara besar-besaran,” tegas Menkes.

Pemanfaatan AI di bidang kesehatan sebenarnya bukanlah hal baru di Indonesia. Pemerintah telah menggunakan teknologi WhatsApp untuk telemedicine selama pandemi COVID-19 dan menyediakan layanan internet di puskesmas daerah terpencil menggunakan teknologi Starlink. Menkes berharap Google dapat membantu pemerintah dengan layanan geotagging untuk memetakan penyakit di daerah, mempercayai bahwa AI akan membawa perubahan besar dalam sektor kesehatan.

Direktur Hubungan Pemerintahan dan Kebijakan Publik Google Indonesia, Putri Alam, menyatakan komitmen Google dalam membantu pemerintah memaksimalkan digitalisasi layanan kesehatan. “Mulai bulan lalu, Google berkolaborasi dengan Kemenkes untuk menerapkan AI dalam pelayanan kesehatan seperti kemungkinan penerapan generatif AI dalam platform SATUSEHAT,” ujarnya.

Dukungan ini sejalan dengan cetak biru Pemerintah Indonesia untuk transformasi digital dan inisiatif visi Indonesia digital tahun 2045.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot mega888 slot slot gacor