Presiden Jokowi dan Keluarga Berwisata di TMII, Nikmati Keindahan Miniatur Indonesia
Abadikini.com, JAKARTA – Pada akhir pekan ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Ibu Iriana serta kedua cucunya, Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah, menghabiskan waktu berwisata di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Minggu (9/6/2024).
Keluarga Presiden menikmati berbagai atraksi dan fasilitas yang ada di TMII, salah satunya adalah menaiki angling untuk menyusuri Danau Archipelago yang merupakan miniatur kepulauan Indonesia.
Dalam kunjungannya, Presiden Jokowi dan keluarga juga mengunjungi Taman Burung Jagat Satwa Nusantara, terutama area Taman Wallacea & Sahul serta Amfiteater Maleo.
Selanjutnya, mereka menaiki kereta gantung untuk menikmati pemandangan jajaran miniatur rumah adat dan Danau Archipelago dari ketinggian, memberikan perspektif yang lebih luas dan indah.
Di TMII, Presiden Jokowi berkesempatan bertemu dengan para siswa dari SDN Jatinegara 05 Pagi yang juga sedang berwisata.
Para siswa tampak senang dan antusias karena TMII kini lebih tertata dan menawarkan banyak pengetahuan yang bisa didapatkan melalui bermain dan belajar di sana.
“Kami sangat menikmati kunjungan ini. TMII memberikan banyak ilmu sekaligus hiburan yang menarik bagi anak-anak dan keluarga,” kata Presiden Jokowi.