PBB Yakin Fahri Bachmid Bawa Angin Segar Menuju Pileg 2029

Abadikini.com, JAKARTA – Penjabat Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB), Fahri Bachmid, diyakini mampu membawa partai tersebut kembali melenggang ke Senayan pada pemilihan legislatif (Pileg) lima tahun mendatang.

Sekretaris Jenderal Muslimat Bulan Bintang, Yessi Yuga Puspita, menilai bahwa hadirnya Fahri sebagai Pj Ketua Umum akan membawa perubahan besar bagi PBB. Ia yakin Fahri akan belajar dari kegagalan partai dalam empat kali Pileg sebelumnya.

“Belajar dari empat kali kegagalan beruntun di Pemilu 2009, 2014, 2019, dan 2024, kehadiran Fahri Bachmid dapat menciptakan perubahan besar dalam politik ke depan, dan bertekad kembali berhasil mengantarkan kadernya ke Senayan,” kata Yessi kepada wartawan di Jakarta, Rabu (26/6/2024).

Yessi menyarankan Fahri Bachmid untuk belajar dari pemimpin-pemimpin Partai Bulan Bintang sebelumnya, seperti Yusril Ihza Mahendra, M.S. Kaban, dan tokoh-tokoh Masyumi lainnya.

“Mengingat Muhammad Natsir yang secara kepribadian, banyak berjasa untuk perkembangan dakwah Islam dan dikenal sebagai pribadi yang berbicara penuh sopan santun, rendah hati, dan bersuara lembut meskipun terhadap lawan-lawan politiknya,” ujarnya.

Yessi juga mengingatkan Fahri untuk membawa PBB kembali kepada khitah, yaitu nilai-nilai dan tujuan dari berdirinya PBB.

“Kembali ke khitah artinya kembali kepada tujuan Partai Bulan Bintang yaitu, terwujudnya kehidupan masyarakat Indonesia yang islami, tegakkan keadilan dan kepastian hukum, bela umat, bela ulama, bela Islam, bela rakyat, bela NKRI,” tuturnya.

Tidak hanya itu, Fahri juga dituntut untuk terlibat dalam membangun masyarakat yang beriman, makmur, mandiri, demokratis, dan turut menciptakan perdamaian dunia berdasarkan nilai-nilai Islam.

“Semoga kepemimpinan Fahri Bachmid dapat membangun kebersamaan bersama para kader dan legislator sebaik mungkin. Ini bertujuan untuk menjemput kembali kepercayaan masyarakat,” pungkasnya.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot mega888 slot slot gacor