Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Jalin Komsos dengan Peternak Lokal
Abadikini.com, TIMIKA – Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan peternak lokal di wilayah binaannya pada Sabtu (02/11/2024). Kegiatan ini berlangsung di Kampung Mware, Distrik Mimika Timur, Kabupaten Mimika, dan dipimpin oleh Pelda Puryanto.
Dalam kegiatan ini, Babinsa berinteraksi dengan Kepala Kampung Mware, Bapak Benyamin Kaukayahe, yang juga merupakan pemimpin kelompok ternak setempat. Komsos kali ini membahas kondisi kelompok ternak dan perkembangan usaha peternakan yang terus diupayakan.
Bapak Benyamin mengungkapkan bahwa saat ini ia sedang mengembangkan peternakan ayam petelur untuk memenuhi permintaan pasar yang tinggi dan membantu perekonomian masyarakat. Ia menjelaskan bahwa pembangunan peternakan ini dibiayai dengan dana kampung yang bertujuan untuk menyejahterakan warga setempat.
Babinsa mengapresiasi inisiatif Bapak Benyamin sebagai pemimpin dan pelopor perubahan positif di kampungnya. Babinsa juga meninjau kondisi kandang ternak dan mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan kandang secara berkala demi kesehatan ternak dan kelancaran usaha.
Kegiatan Komsos ini menjadi wujud nyata dari peran aktif Babinsa dalam mendukung dan memotivasi masyarakat untuk terus berkembang, menjaga silaturahmi, serta memantau situasi keamanan dan kesejahteraan di wilayah binaan.