Wasekjen PBB Minta Pihak Berwajib Tangkap Politisi PKS yang Usulkan Ganja Jadi Komoditas Ekspor

Abadikini.com, JAKARTA – Wakil Sekjen Partai Bulan Bintang (PBB) Solihin Pure mengaku tak habis pikir atas usulan anggota DPR Fraksi PKS asal Dapil Aceh I Rafli Kande yang mengusulkan kepada Menteri Perdangan Agus Suparmanto agar ganja dijadikan komoditas ekspor pada saat rapat di Komisi VI DPR, Kamis (30/1/2020) kemarin.

Menurut Pure, motivasi Rafli Kande terkait dengan usulan menjadikan ganja sebagai komoditas ekspor perlu didalami dan ditelusuri oleh pihak berwajib karena sampai detik ini berdasarkan hukum positif yang ada, ganja masih merupakan komoditas ilegal untuk diperjualbelikan.

Padahal, pemerintah sedang gencar-gencarnya memerangi segala jenis peredaran narkoba. Namun, usulannya malah berseberangan dengan visi pemerintah dalam hal pemberantasan narkoba.

Baginya, hal itu jelas merupakan perbuatan melawan hukum sekaligus memberikan peluang kepada bandar dan pengedar ganja dan bila perlu harus ditangkap karena berpotensi membahayakan keselamatan warga negara

“Bukan asal menuduh dan menilai secara konspiratif tapi rasanya perlu didalami, ditelusuri bila perlu ditangkap oleh pihak berwajib. Siapa yang akan diuntungkan? Dan siapa yang akan dirugikan?” ujar Pure kepada Abadikini.com melalui sambungan telepon, Jumat (31/1/2020) siang.

Terkait dengan maksud untuk menambah pendapatan negara, kata Pure, soal legalisasi ganja yang pertama diuntungkan bukanlah negara akan tetapi para bandar dan pengedar ganja yang selama ini telah merusak generasi bangsa.

“Kalau alasannya adalah mendongkrak pendapatan negara, saya pastikan Aceh atau bahkan Indonesia tidak akan pernah kaya dan sejahtera dari pajak ekspor ganja atau produk olahannya,” ujar Pure.

“Ekspor ganja itu malah lebih banyak mudharatnya,” imbuhnya.

Pasalnya, kata Pure, kita sebagai muslim dianjurkan untuk mencari rezeki dengan cara yang halal dan thoyib, terlebih Aceh dijuluki sebagai Serambi Mekkah.

Pure pun melanjutkan dengan mengutip Al Quran Surat Al Baqarah ayat 168: “Wahai kalian manusia makanlah yang halal lagi baik (thoyib) dari apa yang terdapat di bumi. Dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah syaitan karena sesungguhnya syaitan itu musuh yang nyata bagimu”.

Oleh karena itu, Pure sangat menyanyangkan usulan ekspor ganja ini disampaikan oleh anggota DPR dari parpol Islam.

Sebelum mengakhiri, ia sempat menyinggung soal Omnibus Law yang sempat dikhawatirkan oleh Presiden Jokowi akan rentan dari titipan-titipan.

Menurutnya apa yang dikhawatirkan presiden cukup beralasan terkait usulan nyeleneh soal ekspor ganja.

“Bisa jadi dibalik usulan Rafli soal ekspor ganja ada muatan kepentingan ekonomi pihak tertentu,” pungkasnya.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot acgwin kacang99 mega888 slot